Jumat, 30 Januari 2015

Empat Musim di Jepang : Musim Salju (Fuyu)



Musim dingin tiba..Salju sangat indah berjatuhan..Proses pengambilan gambar seorang gadis kelahiran Jepang berkewarganegaraan Indonesia sedang dilakukan di daerah Hokkaido,Jepang.Ia bernama Rosellia,atau biasa dipanggil Sella.Kulit putih langsat,tinggi badan 166cm dan berat badan 42kg bergaun putih disertai salju yang berjatuhan membuatnya tampak seperti seorang puteri dari negeri salju.Sella sangat menyukai musim salju,dan Sella sangat menyukai animasi Disney ‘Frozen’.Ia pun mengecat rambutnya agar tampak seperti Elsa ‘Frozen’,Sang Ibu,selalu mengikuti Sella kemanapun rute pemotretannya.Ibunya sangat tidak ingin jauh dari Sella,karena Sella anak tunggal,sakit sedikit sang ibu langsung menyuruhnya untuk berhenti dari pemotretan sementara.Sella jadi tidak bebas bergerak,dan terkadang Sella selalu berusaha melarikan diri dari ibunya.Dan pada suatu siang,Sella melarikan diri lagi dengan tampilan seperti gadis pada umumnya,pakaian yang biasa,sepatu yang biasa,dan dandanan yang biasa.Sella pun melarikan diri menuju sebuah restoran,ia pun berhenti untuk makan disana.Setelah selesai makan Sella pun bergegas ingin menuju taman kota,lalu saat di taman kota,ia bertemu dengan orang suruhan ibunya,ia pun menarik seorang laki-laki dan memeluknya untuk menyembunyikan identitas dari orang suruhan ibunya.Setelah orang2 itu berlalu,Sella didorong oleh laki2 itu,ternyata laki2 itu membawa pacarnya,”Tidak tahu malu,kau..”kata laki-laki itu.

Sella: ”Maafkan aku,aku tidak tau kalau kau membawa pacarmu,aku tidak akan mengulanginya lagi..Permisi”

Sella pun meninggalkan laki2 itu dan berlari mencari kendaraan untuk kembali ke apartemen.

Keesokan paginya..Sella mendapat kabar bahwa pemotretan ditunda untuk beberapa bulan karena fotografernya pergi keluar negeri untuk sebuah urusan,tetapi Sella merasa keberatan dan meminta untuk dicarikan fotografer pengganti.2 hari kemudian,fotografer pengganti ditemukan..

Fotografer: ”Nona Sella,saya sudah temukan pengganti saya,perkenalkan puteraku Toshiro Kazemaru,dia mewarisi keahlian fotografiku,Kazemaru..ini model majalah ‘Cube’s’ yang Ayah ceritakan,namanya Rosellia,dia gadis yang cantik untuk menggantikan posisi kekasihmu yang cemburuan itu”

Sella terkejut karena fotografer pengganti itu adalah laki-laki yang pernah ia peluk ditaman itu,

Sella: ”Kau tidak perlu menatapku sinis seperti itu,aku kan sudah minta maaf waktu itu”

Kazemaru:”Gara2 kau,aku putus dengan kekasih yang sangat aku cintai..Kau harus membayar itu semua !!”

Fotografer:”Maru,mulailah bekerja..Ayah akan pergi sekarang,sampai jumpa”

Sella dan Kazemaru tidak pernah akur selama beberapa minggu lamanya..Dan pada suatu siang,salju turun semakin lebat,proses pemotretan pun terganggu.Kazemaru tampak bersantai dengan iPhone-nya dan tidak memperdulikan Sella yang kedinginan karena gaunnya yang sedikit terbuka dibagian atas,

Sella:”Bukannya memberikan aku selimut atau jaket,dia malah sibuk sendiri,huhh..dasar menyebalkan,egois”

Kazemaru:”Menyebalkan dan egois mana ketika kau dipeluk orang asing ketika sedang kencan pertama dan orang itu ternyata hanya membuatmu sebagai umpan untuk lari dari kejaran orang suruhan ibunya sementara hidupmu lebih sulit dari sebelumnya karena hal itu ?Dasar gadis tidak tahu malu”

Sella:”Mulutmu setajam telingamu ya,Toshiro Kazemaru ?Huhh..”

Kazemaru hanya diam saja,keesokan harinya..Sella tidak bisa datang ke pemotretan karena demam tinggi..Mau tidak mau Kazemaru terpaksa menjenguk Sella karena paksaan ayahnya.Ibu Sella pun menyalahkan Kazemaru karena telah membuat Sella sakit,

Kazemaru :”Salahku ?Aku tidak tau kalau fisiknya lemah,tapi baiklah…aku akan bertanggung jawab”

Kazemaru pun mendatangkan dokter khusus untuk Sella..

Kazemaru:”Sudah lebih baik kan ?”

Sella:”Hah?”

Kazemaru:”Aku mendatangkan dokter khusus untukmu,tentu saja akan lebih baik”

Sella:”Dokter khusus ?Sejak kapan kau peduli padaku ?Bukannya kau tidak suka padaku ?”

Tatapan Sella yang lembut membuat jantung Kazemaru terasa berdetak lebih cepat,dan Kazemaru jadi salah tingkah dihadapan Sella.Kazemaru pun pergi meninggalkan Sella..Beberapa hari kemudian Kazemaru menjadi lebih sering bertanya2 tentang keadaan Sella yang sedang sakit.Sella pun sering menyindir  sikap Kazemaru yang berubah 180 derajat terhadapnya,menjadi lebih perhatian..Beberapa hari setelah Sella sembuh,ia kembali ke pemotretan.Kazemaru yang sedang duduk di kursinya sibuk dengan iPhone-nya lagi,

Sella:”Berapa usiamu,Toshiro Kazemaru ?”

Kazemaru:”…17”

Sella:”Jadi,aku harus memanggilmu kakak ya ?”

Kazemaru:”dengan atau tanpa ‘kakak’ kau akan tetap memanggil nama lengkapku,kan ?”

Sella hanya terdiam,Sella berencana mencari tau isi iPhone Kazemaru,hingga saat break berlangsung,Sella mengambil iPhone Kazemaru,dan ternyata..foto Sella dijadikan wallpaper iPhone-nya Kazemaru,dan Sella pun banyak menemukan semua hal tentang dirinya di iPhone itu,dan sebuah folder berjudul ‘Frozen Girl,Rosellia-chan’ berisi foto2 Sella dengan gaun putih yang cantik.Tiba2 saja Kazemaru datang dan merebut iPhone itu..

Kazemaru:”Selain tidak tau malu,kau ini juga kurang ajar,ya ?Ini privasi orang lain,kau seharusnya menjaga sikapmu”

Kazemaru pun meninggalkannya,Sella merasa bersalah atas hal tersebut..

Keesokan harinya,Kazemaru bermaksud ingin memberikan sebuah gaun karyanya untuk Sella pakai pada pemotretan selanjutnya..Tetapi Sella tidak kunjung datang..akhirnya Kazemaru menghubungi Sella..

Sella:”Toshiro Kazemaru..”

Kazemaru:”Kau terlambat 3 jam,kau dimana ?Awas saja kalau aku menemukanmu belum bersiap untuk pemotretan hari ini,aku akan berhenti mengambil gambarmu ”

Sella:”Toshiro Kazemaru,aku memang sudah bersiap..”

Kazemaru:”Kalau begitu segera kemari”

Sella:”Untuk kembali ke Indonesia”

Kazemaru:”Apa ?...”

Kazemaru pun bergegas menuju bandara untuk menemui Sella.Dari kejauhan Kazemaru mulai berlari dan langsung memeluk Sella yang akan pergi..

Kazemaru:”Aku akan berhenti mengambil gambarmu..kau dengar itu  ?”

Sella:”Musim dingin akan berlalu besok,dan Musim semi akan segera tiba..Aku senang bisa bermain salju di Jepang..dan juga…bertemu orang sepertimu,Toshiro Kazemaru..Maaf aku tidak bisa memberikan kesan yang baik saat aku akan pergi,aku minta maaf..aku akan merindukanmu..Hmm..bisakah kau lepaskan aku,20 menit lagi pesawat kami akan berangkat”

Kazemaru pun melepaskan pelukannya..

Sella:”Satu hal lagi,aku minta maaf karena sudah membuka privasimu kemarin,aku harap kau tidak marah padaku Toshiro Kazemaru”

Kazemaru:”Jelas aku marah,aku tidak ingin kau tau perasaanku pada waktu itu,karena aku ingin menunggu waktu yang tepat untuk menyatakan semuanya padamu,aku ingin memberi kejutan untukmu,hadiah yang berkesan untukmu”

Sella:”Hari2 yang kita lalui cukup berkesan untukku..aku senang,maaf..aku  harus pergi sekarang,selamat tinggal”

Kazemaru:”Jangan selamat tinggal,karena itu artinya kita tidak akan bertemu lagi,ucapkan sampai jumpa untukku,agar kita bisa bertemu lagi suatu saat nanti”

Sella:”Sampai Jumpa..Toshiro Kazemaru..Aku akan merindukanmu”

Setiap musim salju berlalu,Kazemaru selalu menyempatkan diri untuk mengambil gambar salju yang berjatuhan itu untuk diberikan pada Sella jikalau suatu saat Sella akan kembali ke pelukannya..

1 komentar:

stenote mengatakan...

Cerpen yang menarik.... semoga terus berkembang... Saya ingin berbagi article tentang Tokyo di Kuil Asakusa di http://stenote-berkata.blogspot.hk/2018/04/tokyo-di-kuil-asakusa_4.html
Lihat juga video di youtube https://youtu.be/d6--zCYR8fY

Posting Komentar

 

Cerpen Remaja Published @ 2014 by Ipietoon